Banyak orang beranggapan bahwa orang yang gemuk pasti selalu kesulitan untuk melakukan hal apapun, termasuk pada memilih model rambut, tidak seperti orang atau wanita yang mempunyai tubuh langsing bisa mengganti model rambut sesuai dengan seleranya, untuk wanita yang mempunyai bentuk badan besar ada sebuah keharusan untuk memilih model rambut yang cocok agar bisa pas dengan bagian wajah dan tubuhnya sendiri. Selain itu orang gemuk identik dengan wajah yang bulat oleh karena itu pilihlah beberapa model rambut yang bisa menyamarkan bentuk wajah anda yang bulat.
Selain itu banyak beberapa asumsi bahwa model rambut pendek sangat tidak cocok bagi wanita yang memiliki bentuk tubuh gemuk, namun di zaman sekarang para hairstylis sudah menemukan beberapa model model rambut terbaru yang bisa diaplikasikan pada wanita gemuk. Jadi jika anda sudah berlama - lama berdiet untuk tujuan terlihat lebih cantik, mungkin hal tersebut bisa anda tinggalkan. Lebih baik perhatikan bagian wajah seperti rambut agar bisa pas dengan bentuk wajah dan juga bentuk tubuh anda sendiri. Oleh karena itu di bawah ini ada beberapa tips bagaiaman memilih model rambut pendek yang baik, benar dan pas untuk wanita gemuk.
Seperti yang sudah dikatakan tadi bahwa kebanyakan wanita yang memiliki bentuk tubuh gemuk pasti memiliki bentuk wajah yang bulat dan pipi chubby, oleh karena itu pengaplikasian layer pada rambut anda sangatlah penting, layer pada rambut sendiri berfungsi untuk memberikan kesan proporsional sehingga bisa menyamarkan bentuk wajah anda yang bulat. Dan yang tentunya tidak terlihat gemuk jika dilihat oleh orang lain.
Setelah tadi sudah mengaplikasikan layer pada rambut, lalu anda bisa berikan gelombang pada bagian bawah atau ujung rambut agar bisa memberikan kesan mempertegas proporsional pada bentuk wajah anda, selain itu jika anda melakukan gelombang pada ujung rambut, bagian leherjuga akan terlihat jenjang dan wajah tirus pun bisa muncul yang pada intinya menutupi kelemahan dari bentuk wajah anda yang bulat.
Selain diberikan gelombang pada rambut, memberikan volume pada rambut orang yang gemuk juga cukup ampuh untuk mengelabuhi mata orang lain yang melihat anda. Ada fungsi tersendiri ketika anda memberikan volume pada rambut pendek salah satunya adalah bisa mempertebal rambut yang nantinya berefek pada wajah yang terihat lonjong, oleh karena itu untuk anda yang mempunyai tubuh gemuk dan wajah bulat bisa menggunakan cara yang satu ini.
Jika tadi kita berfokus pada bagian samping, untuk bagian ini anda bisa berpindah fokus pada bagian poni, dan untuk jenis poni yang bagus pada rambut pendek khususnya untuk bentuk wajah bulat dan bentuk tubuh gemuk adalah poni tipis namun menyamping baik itu ke kanan atau ke kiri. Selain bisa menyamarkan bentuk waja bulat poni menyamping juga bisa memberikan kesan wajah lebih awt muda.
Dan untuk tips terakhir adalah buat pada rambut anda model rambut pendek namun dengan menggunakan layer pada kedua sisi, dengan menggunakan tips ini kesan ramping bisa dilihat dari wajah anda, dan yang tentunya bisa menutupi kelemahan wajah bulat untuk orang gemuk. Selain itu hati - hati menggunakan jenis model yang satu ini, usahakan potong rambut pendek anda sampai bahu dan ada baiknya tidak memotong rambut diatas bahu karena justru bentuk bulat wajah anda bisa terlihat dengan jelas bisa melakukan hal tersebut.
6. Hindari Model Rambut Bob Pendek
Model rambut bob pada dasarnya sangat cantik sekali jika di kenakan atau diaplikasikan pada wanita yang mempunyai bentuk tubuh normal atau langsing, namun bagaimanakan jika bagi wanita gemuk, apakah model rambut bob masih bisa masuk ke wanita dengan bentuk tubuh gemuk. Jawabannya bisa asal anda harus memilih jenis rambut bob yang agak panjang dan hindari model rambut bob diatas bagu atau leher, karena bagian tubuh anda akan terlihat sekali. Sebaliknya dengan menggunakan model rambut bob agak panjang sekitar sampai bahu rambut anda, rambut model tersebut mampu untuk memberikan kesan anda lebih terlihat panjang dan sesuai dari mulai kepala sampai ke ujung kaki.
6. Hindari Model Rambut Bob Pendek
Model rambut bob pada dasarnya sangat cantik sekali jika di kenakan atau diaplikasikan pada wanita yang mempunyai bentuk tubuh normal atau langsing, namun bagaimanakan jika bagi wanita gemuk, apakah model rambut bob masih bisa masuk ke wanita dengan bentuk tubuh gemuk. Jawabannya bisa asal anda harus memilih jenis rambut bob yang agak panjang dan hindari model rambut bob diatas bagu atau leher, karena bagian tubuh anda akan terlihat sekali. Sebaliknya dengan menggunakan model rambut bob agak panjang sekitar sampai bahu rambut anda, rambut model tersebut mampu untuk memberikan kesan anda lebih terlihat panjang dan sesuai dari mulai kepala sampai ke ujung kaki.
7. Model Rambut Shaggy Sebahu
Selanjutnya ada model rambut shaggy, model rambut shaggy ini pada umumnya hampir sama dengan model rambut pendek pada umumnya, namun yang membedakannya ada pada bagian panjang dari rambutnya. Model rambut shaggy ini biasanya mempunyai panjang sampai leher atau di bawah dagu, dan untuk bagian depannya seperti biasanya diberikan poni, namun poni di rambut shaggy ini biasanya agak tebal dibandingkan dengan jenis model yang ada poninya.
8. Copper Curls
Selain jenis rambut lurus atau bergelombang, anda yang mempunyai bentuk pipi tembem atau memiliki badan gemuk bisa memakai model rambut keriting tepatnya model rambut Copper Curls. Model rambut yang satu ini memang kerinting namun tidak terlalu terlihat keriting, malah masih dapat dengan mudah untuk di sisir. Gunakan warna merah seperti model rambut diatas tadi agar lebih telihat mempesona dan juga cantik sehingga rasa percaya diri anda pun bisa tumbuh dan pipi tembem atau bentuk tubuh besar anda bisa teralihkan dengan model rambut yang anda kenakan tampil sempurna.
9. Rambut Bervolume
Selanjutnya ada model rambut bervolume, tentu model rambut bervolume yang satu ini pendek dan sangat cocok sekali untuk anda yang mempunyai bentuk badan gemuk. Jenis rambut bervolume sendiri biasanya bisa memberikan kesan wajah terlihat lebih panjang dan juga tirus, selain itu ada baiknya anda mimilih rambut bervolume dengan aksen curly pada bagian bawah untuk mempercantik penampilan anda. Selain itu jenis rambut bervolume dengan aksen poni tipis belah dua juga bisa menyamarkan pipi anda yang terlihat lebar dan juga chubby.
10. Wavy Style
Rambut pendek yang selanjutnya bisa membuat tampilan badan anda yang gemuk serta tampilan pipi anda yang chubby bisa tertutupi yaitu dengan memakai model rambut wavy. Model rambut pendek yang satu ini bisa menghilangkan kesan chubby dan juga tembem pada pipi, selain itu model rambut wavy juga sangat cocok sekali untuk anda yang ingin terlihat lebih muda, untuk anda yang suka dengan model rambut wavy ini, agar lebih bagus cobalah untuk menambahkan aksen poni maka penampila rambut anda pun akan lebih terlihat fresh dan selain itu anda pun bisa mewarnai rambut anda seperti warna natural.
Demikian tadi beberapa tips dan juga cara bagaiaman memilih jenis rambut pendek bagi anda yang mempunyai bentuk tubuh gemuk dan wajah bulat. Jangan sedih dan gampang mneyerah ketika anda tidak bisa tampil cantik jika mempunyai bentuk badan gemuk, harusnya anda mencari solusi agara tubuh gemuk anda bisa di samarkan dengan beberapa pengaplikasian seperti halnya menggunakan model rambut pendek yang tentunya sesuai dengan wanita gemuk. Selain untuk wanita sendiri para pria pun sering jengkel dan kewalahan ketika bingung memilih model rambut mereka, namun khusus untuk para pria bisa melihat beberapa model rambut terbaru untuk pergi kerja di internet atau di majalah model rambut. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini.
Komentar
Posting Komentar